Aktual1

Toyota Grand New Avanza & Veloz Resmi Diluncurkan

Grand AvanzaSejak diluncurkan pada 2004, Toyota Avanza berhasil menempatkan diri sebagai mobil terlaris di Indonesia, sehingga menjadi tulang punggung pertumbuhan pasar segmen low MPV, kelas menengah kebawah. Dalam kurun waktu kurang dari 10 tahun, tepatnya pada Maret 2013, statistik penjualan Avanza berhasil menembus angka 1 juta unit, sebuah rekor penjualan yang sulit dipecahkan oleh tipe mobil apapun. Sementara itu, kehadiran varian Veloz sejak 2011 semakin memperkuat posisi Toyota Avanza sebagai penguasa pasar, dengan total penjualan keseluruhan mobil keluarga tersebut sudah di atas 1,3 juta unit. Bukan tidak mungkin angka tersebuta angka terpecahkan dengan diluncurkannya varian terbaru nantinya.

Grand Veloz"Tahun ini Toyota telah meluncurkan produk improvment dan beberapa produk baru seperti new Camry, Alphard, Rush, dan sekarang kami meluncurkan Grand New Avanza dan Veloz yang hadir dengan desain yang baru," ujar Vice President Director PT TAM, Suparno Djasmin. Pada hari Rabu tanggal 12 Agustus 2015 PT Toyota Astra Motor (TAM) selaku agen pemegang merek (APM) mobil Toyota di Indonesia resmi meluncurkan Grand New Avanza dan Grand New Veloz di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan

Tampil baru dengan desain eksterior yang jauh lebih gagah & modern dari versi sebelumnya untuk memberi Anda kepuasan akan estetika.

    - All New Exterior and Interior Design
    - New 2 DIN AUDIO SYSTEM (1.5) and 1 DIN AUDIO CD MP3 (1.3G)
    - New Steering Design with EPS & Tilt Steering
    - New Meter Combination
    - New Rear Parking Sensor with Rear Reflector
    - New Side Air Ventilation Design
    - New Center Air Ventilation
    - New Alloy Wheel Design